Biasa dipanggil Pipit. Ibu dari tiga anak: Aqillah, Faizia, dan Muhammad Ali. Lulusan S1 Jurusan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Bahasa dan Seni, Universitas Negeri Jakarta (2009), lalu melanjutkan S2 Ilmu Susastra, Fakultas Ilmu Pengetahuan Budaya, Universitas Indonesia (2012). Menulis, membaca, menonton drama, dan bercerita adalah hobinya. Mantan editor senior di salah satu penerbit di Jakarta ini pernah menulis cerpen anak "Princess Nafilah" dan dimuat di majalah Aku Anak Sholeh (Juni 2013), buku anak Polisi Sahabatku (2015) bersama tim penulis lain, novel remaja Kelana Cinta Shafiya (2009), dan novel Selaksa Rindu (2022). Kesibukannya selain menjadi ibu rumah tangga adalah berjualan online dan menjadi juri serta berbagi ilmu di beberapa event penulisan dan sastra. Dia juga pernah menjadi dosen MK Bahasa Indonesia dan Komunikasi Bisnis di STEI Sebi, Depok, 2009--2018.
